Senin, 21 Maret 2011

Persib Ingin Perpanjang Kontrak Shohei

Minggu, 20 Maret 2011 - 00:35 wib
text TEXT SIZE :  
Share
Huyogo Simbolon - Koran SI
Foto: Matsunaga Shohei/Koran SINDO
Foto: Matsunaga Shohei/Koran SINDO
BANDUNG – Aksi pemain anyar Persib Bandung Matsunaga Shohei menuai decak kagum. Bagaimana tidak, dalam tiga pertandingan yang dilakoni pemilik nomor punggung 18 ini sudah tiga gol yang berhasil melambungkan namanya. Tidak heran bila Sho, panggilan akrabnya dijuluki Super Shohei berkat penampilannya yang kerap merepotkan barisan pertahanan lawan.

Performa Sho yang meyakinkan membuat pengurus klub menandakan sinyal untuk mempertahankan pemain kelahiran Shizouka, 7 Januari 1989 ini. Manajer Persib Umuh Muchtar mengaku akan menjadikan Sho sebagai pemain yang akan dipertahankan hingga beberapa musim ke depan.

“Saya berharap bisa dua tahun lagi,” kata Umu, Sabtu (19/3/2011). Saat ditanya apakah sudah melakukan pendekatan dengan Sho, Umuh enggan membeberkannya lebih lanjut. Yang jelas, kata Umuh, Sho menjadi pembelian terbaik Persib musim ini selain Abanda Herman dan Miljan Radovic.

Selain sukses mencetak gol, Sho kerap memanjakan barisan depan melalui umpan-umpan matang. "Selama ini yang menjadi kendala menurunnya produktivitas gol dan lebih sering kebobolan, karena lini belakang dan tengah memang lemah. Tapi sekarang saya yakin Daniel pasti bisa berbuat lebih baik lagi untuk Persib setelah apa yang dimintanya yaitu mencari pemain tengah dan bek handal sudah kita penuhi," beber Umuh beberapa waktu lalu.

Terakhir, Sho melesakan golnya ke gawang Hendro Kartiko. Padahal, kubu Persija memiliki trek rekor yang baik musim ini sebagai tim yang minim kemasukan gol. Hadiah penalti yang dibeikan wasit asal Malaysia.
Mantan pemain yang merumput di bundesliga bersama Schalke 04 ini memang cepat beradaptasi dengan klub barunya. Selain masih berusia muda, Sho saat mengikuti seleski Februari silam sudah memberikan harapan baru bagi Persib. Dia langsung menjawab dengan menorehkan tiga gol saat baru memulai karirnya.

Pemain yang semasa di bundesliga akrab dengan bintang Jepang Shinji Ono ini memang masih dikontrak selama enam bulan oleh pihak manajemen. Awalnya, Sho terlebih dulu harus bekerja keras menjadi skuad utama. Bahkan bobotoh, sebutan pendukung setia Persib kini sudah menjadikan Sho sebagai idola.

Pada laga menghadapi Persija misalnya, sejumlah dukungan moril bobotoh terhadap lelaki yang mengaku masih single ini cukup besar. Dengan membentangkan spanduk berukuran 1 x 5 meter sejumlah bobotoh mengelilingi area lapangan. Dalam spanduk tersebut bertuliskan kata berikut: PRAY FOR JAPAN SAVE FOR TSUBASA SALUTE FOR MATSUNAGA ANNIVERSARY FOR PERSIB 78th.

Dengan adanya hal ibi, tidak bisa dipungkiri bila pesona Super Shohei kian melambungkan namanya di hati para penggemarnya, terlebih bobotoh Persib. Meski demikian, Sho hanya terus berpikir untuk mencetak gol dan berkontribusi pada timnya untuk meraih kemenangan. Layaknya Lionel Messi di Barcelona saja.
(hmr)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar